9
Squad Tapis Blogger
A: Kamu tinggal di Lampung sudah berapa lama?
B: Seperempat abad
A: Selama itu apa saja yang sudah kamu lakukan untuk Lampung? Kontribusi dalam bentuk apa yang sudah kamu berikan? 
B: Hmmmm…)
A: Mengapa bingung? Belum pernah berkontribusi apapun? Hal kecil sekalipun juga belum pernah? 
(Si B hanya senyum-senyum malu) 
Sebagai penduduk Lampung, sudah seharusnya kita semua bangga dengan Lampung. Dengan rasa bangga itulah akan muncul kepedulian-kepedulian untuk turut berperan dalam memajukan dan mengenalkan Lampung , tidak hanya skala nasional tapi juga bertarget internasional. Karena kemajuan suatu daerah tidak akan mudah tercapai jika hanya melimpahkan semuanya pada pemerintah . 
Sebagai warga masyarakat Lampung kita juga harus berperan dalam pembangunan dan kemajuan Lampung, misalnya dengan berkontribusi melalui bidang yang kita tekuni . Salah satu kontribusi paling sederhana yang bisa kita lakukan adalah peran positif kita melalui aktivitas bermedia sosial. Mengapa media sosial? Karena hampir seluruh penduduk dunia menggunakan media sosial untuk saling berinteraksi dan terkoneksi.

Salah satu media sosial yang kerap dijadikan tempat mencari informasi adalah blog. Dan saat ini telah banyak bermunculan komunitas-komunitas blogger, yang menaungi para blogger untuk saling berbagi informasi, bertukar pikiran, dan belajar lebih dalam tentang dunia ngeblog. Di Lampung pun telah ada beberap komunitas blogger. Salah satunya yaitu Komunitas Tapis Blogger. Pastinya banyak yang sudah tidak asing lagi dengan komuntas blogger Lampung yang satu ini. Nah yang masih asing dengan nama Tapis Blogger, berikut aku sajikan sejarah singkatnya. 
Komunitas Tapis Blogger
Sumber: Instagram@tapisblogger
Tapis Blogger merupakan komunitas tempat berkumpulnya para blogger Lampung. Terbentuknya Tapis Blogger merupakan hasil dari ide para emak-emak blogger, yaitu Naqiyyah Syam, Heni Puspita, Fitri Restiana, dan Izzah Annisa. Dan pada tanggal 31 Agustus 2016 adalah hari pertama berkumpulnya para anggota Tapis Blogger, yang sekaligus ditetapkan sebagai tanggal berdirinya Tapis Blogger itu sendiri. Pada masa awalnya, komunitas ini hanya diperuntukkan bagi blogger perempuan Lampung saja. Tetapi kemudian terbuka untuk umum. 
Sejak awal terbentuk hingga sekarang di usianya yang ke-3 tahun, Tapis Blogger di ketuai oleh Naqiyyah Syam. Mbak Naqy (panggilan akrabnya), merupakan seorang ibu rumah tangga yang sangat aktif di dunia literasi dan blogging. Bersama ketiga sahabatnya di Tapis Blogger, mbak Naqy terus bersinergi dan bekerja sama, memberikan yang terbaik tidak hanya untuk para anggota, tetapi juga untuk Lampung. 
Heni Puspita, Naqiyyah Syam, Izzah Annisa
Sumber: instagram @tapisblogger
Selama perjalanannya hingga kini, Tapis Blogger telah banyak mendapatkan ajakan kerjasama dari berbagai lembaga, baik pemerintah maupun swasta. Tak hanya itu, para anggota Tapis Blogger pun telah banyak yang mengukir prestasi, seperti memenangkan berbagai lomba blog, juara vlog, juara foto instagram, dll. Hal ini semua tidak terlepas dari peran para master tapis Blogger yang terus mengayomi dan membekali anggotanya dengan ilmu yang mumpuni. Selain itu, yang menjadi tujuan utama adalah, bagaimana caranya agar para anggota bisa terus berperan aktif dalam mengenalkan Lampung, melalui konten-konten positif di media sosialnya. 
Peran Aktif Tapis Blogger Untuk Lampung
Sebagaimana yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa Tapis Blogger hadir tidak hanya sekadar untuk mengumpulkan para blogger Lampung saja. Tetapi ada sebuah tujuan mulia dari ini semua. Tapis Blogger ingin bisa turut berperan positif dalam mengangkat nama Lampung, dengan memanfaatkan kemampuan anggotanya dalam merangkai kata; membuat konten positif; mengekspos kegiatan positif bertema Lampung khususnya (traveling, kuliner, event, dll). Terlebih banyak anggota Tapis Blogger berasal dari kalangan profesional. 
Bersama pemerintah daerah mengangkat dan mengekspos potensi Lampung
Selain para pendiri utama yang keren dengan prestasinya masing-masing, Tapis Blogger juga mempunyai banyak blogger handal dan keren yang bergabung. Sebut saja diantaranya ada bang Sandy Prayoga (salah satu blogger papan atas Lampung dengan penghasilan amazing), bang Yandigsa dan bang Rasuane (travel blogger sejati yang kerap mengekspos keindahan alam Lampung), para master SEO (bang Leantoro, bang Mail, kak Yoga, dll), mbak Sasha dan mbak Heni yang hasil foto-fotonya keren tak terbantahkan. 
Berbekal para anggota yang rata-rata memiliki ilmu dan aktivitas bermanfaat inilah, akhirnya Tapis Blogger bisa terus menciptakan berbagai gebrakan untuk kemajuan para anggotanya. Sehingga setiap orang di Tapis Blogger bisa turut berperan mengangkat nama Lampung. Di sini para anggota terus dibimbing dan diarahkan untuk bijak bermedia sosial; tidak hanya menggunakan media sosial untuk kesenangan pribadi. Tapi juga untuk menebar banyak manfaat. Terutama hal yang berkaitan dengan potensi daerah Lampung. 
Sejak berdirinya Tapis Blogger telah banyak melakukan berbagai kegiatan positif, menjalin kerjasama, dan mendapat amanah untuk turut terlibat dalam berbagai event positif. Berikut beberapa peran aktif Tapis Blogger dalam mengenalkan Lampung hingga saat ini.
  1. Turut gencar mengekspos Lampung Krakatau Festival
  2. Berpartisipasi dalam berbagai event daerah Lampung bersama dinas terkait atau lembaga pemerintah
  3. Mengenalkan produk khas Lampung
  4. Mengenalkan kuliner khas Lampung
  5. Mengekspos keindahan dan kekayaan alam Lampung
  6. Membuat konten-konten positif tentang Lampung
Berikut aku sajikan video singkat peran para anggota Tapis Blogger dalam mengenalkan Lampung.

Selain itu, Tapis Blogger juga kerap mengadakan berbagai kegiatan yang dimaksudkan untuk meningkatkan kemampuan blogging para anggotanya. Sehingga anggota Tapis Blogger mampu menghasilkan konten blog yang lebih professional, bahkan bisa menghasilkan income. Tak hanya itu, bekal ini juga akan membuat anggota Tapis Blogger mampu bersaing dengan blogger nasional. Berikut video singkat beberapa kegiatan yang dilakukan Tapis Blogger selama tiga tahun ini. 

Milad 3 Komunitas Tapis Blogger
Tahun ini Tapis Blogger genap berusia 3 tahun. Dan selama itu telah banyak kontribusi postifnya yang turut berperan mengangkat berbagai potensi yang dimiliki daerah Lampung. Setiap anggota terus bahu-membahu mengenalkan Lampung pada setiap aktivitas yang mereka lakukan. Apalagi Lampung memiliki banyak potensi. Terutama potensi wisatanya. Ada banyak destinasi wisata Lampung yang menakjubkan. Sayang sekali jika tidak terekspos. Padahal destinasi wisata ini berpeluang menjadi objek wisata terbaik di tanah air. Sebut saja diantaranya Teluk Kiluan, Pulau Pahawang, Suoh, Gigi Hiu, dll. 
Bang Yandigsa yang terus aktif mengenalkan potensi wisata Lampung
Kepedulian dan kecintaan pada Lampung inilah yang terus memacu semangat para anggota Tapis Blogger, untuk istiqomah menyebarkan berbagai informasi tentang potensi wisata Lampung di blognya atau media sosial lainnya. Dan yang baru-baru ini dilakukan adalah turut serta berperan dalam mengekspos Lampung Krakatau Festival 2019 yang digelar tanggal 23-25 Agustus 2019 kemarin. Tak hanya itu perwakilan Tapis Blogger juga ikut berpartisipasi dalam event Tour D’Semaka, yaitu kegiatan yang mengekspos keindahan panorama alam dan budaya Tanggamus. 
Sumber: Instagram @tapisblogger
Tepat pada tanggal 31 Agustus 2019 kemarin adalah hari jadi Tapis Blogger yang ke-3. Acara inti Milad 3 Tapis Bogger digelar pada 1 September 2019 bertempat di warung Sudirman, Pahoman, Bandarlampung. Milad yang mengusung tema “Mencintai Lampung Dengan Narasi dan Fotografi” ini, menghadirkan bang Yopie Pangkey (blogger dan fotographer handal) dan bang Adian Saputra (Pimred Jejamo.com). Benar-benar kolaborasi narasumber yang ciamik. Terbayang bagaimana kerennya materi yang akan mereka sampaikan. Pastinya anggota Tapis Blogger akan semakin keren-keren juga.
Para narasumber milad 3 Tapis Blogger
Sumber: Instagram @tapisblogger
Selain dihadiri para narasumber keren, milad ini juga dihadiri oleh Kepala Bidang Pengembangan Pariwisata, Arief Nugroho, yang saat itu berkenan memberikan sambutan pada pembukaan acara milad. Wow, keren ya Tapis Blogger. Setelahnya acara masuk ke bagian inti. Yaitu penyampaian materi oleh narasumber. Materi pertama disampaikan oleh bang Yopie, yang membagi ilmunya tentang trik menghasilkan foto indah dan bernilai, dari segi pengambilan, aspek cahaya, background, dll. Beliau juga berpesan agar setiap kita meng-upload foto, jangan lupa untuk menyertakan keterangan informatif yang bermanfaat bagi orang lain. 
Selanjutnya materi kedua disampaikan oleh bang Adian. Disini bang Adian membahas tentang seni berliterasi. Tentang bagaimana cara membuat tulisan informatif, terkait aktivitas yang dilakukan blogger. Misalnya saat berwisata atau mencicipi kuliner Lampung, dll. Bang Adian berpesan untuk total dalam menulis. Bukan karena suatu tujuan bernilai materi atau hal lainnya. tapi menulislah untuk kebermanfaatan. 
Kebersamaan dalam milad 3 Tapis Blogger di Warung Sudirman
Sumber: Instagram @tapisblogger
Terakhir, mbak Naqy pun melengkapi apa yang telah disampaikan bang Adian. Beliau menyampaikan bahwa menulis itu adalah dari hati. Jadi tulislah apa pun yang bernilai manfaat. Jangan pikirkan hasil apa yang akan didapat. Tapi teruslah sebar kebaikan lewat tulisan kita. 
Pada kesempatan milad ini, para anggota tidak hanya dibekali ilmu-ilmu luar biasa saja. Tetapi juga diberi kesempatan untuk mempraktikkannya langsung melalui lomba foto di instagram dan lomba blog. Jangan tanya soal hadiah, pada milad ketiga ini hadiah yang ditawarkan sangat menggiurkan. Ada banyak sponsor yang siap memanjakan para pemenangnya. 
Semoga di usia 3 tahun ini Tapis Blogger semakin berkembang dan terus menginspirasi dalam kemanfaatan. Semoga para anggotanya semakin solid, terus bersinergi, dan istiqomah dalam menyebarkan kebaikan lewat tulisan-tulisannya. Terutama untuk kemajuan daerah Lampung dari berbagai sektor, khususnya potensi pariwisata daerah Lampung. 
Pengalaman Selama Bergabung di Tapis Blogger
Aku bergabung di Tapis Blogger pada bulan Agustus 2017. Saat itu aku berkesempatan menjadi bagian anggota Tapis Blogger, setelah mengikuti rangkaian acara menuju milad pertama Tapis Blogger. Awalnya sempat minder karena di Tapis Blogger itu banyak sekali blogger kerennya. Alhamdulillah mereka ternyata sangat humble dan selalu siap mengayomi kami yang masih recehan. Tidak ada diskriminasi atau pun memandang sebelah mata. Semua anggota punya peluang yang sama untuk maju. 
Dok. Pribadi
Sejak di Tapis Blogger aku merasa menemukan keluarga baru yang nyaman. Sambutan hangat para anggotanya membuatku semakin betah berada di Tapis Blogger. Di sini aku mendapat banyak manfaat, mulai dari ilmu blogging dari para mastah, mendapat sahabat, pengalaman-pengalaman berkesan, dll. Tapis Blogger memberiku peluang bertemu dengan orang-orang hebat dan mengispirasi. Aku pun berkesempatan mengikuti berbagai event positif dan pengembangan diri, baik dari lembaga pemerintah maupun swasta. Terima kasih Tapis Blogger. 
Mari kita tunjukkan kontribusi kita untuk Lampung. Mari bersinergi bersama mengangkat potensi Lampung. Karena kita semua yang ada di Lampung adalah bagian dari Lampung. 
Bagi sobat yang ingin bergabung dengan Tapis Blogger, bisa langsung kunjungi akun media sosialnya berikut
Facebook    : Komunitas Tapis Blogger
Twitter        : @TapisBlogger
Instagram    : @TapisBlogger
Web        : www.tapisblogger.com

Posting Komentar

  1. Wahhh keren mba rika tulisannya, sempet bikin video juga. Cakep. Kalo boleh aku saran ya, paragrafnya untuk dipecah2 lebih sedikit lagi, soalnya kalo bw pake hp kesannya baca satu paragraf capek banget hihi

    BalasHapus
    Balasan
    1. MasyaAllah tabarokallah. Terima kasih mbak Tifa. Hehee...iya mbak terima kasih suggestionnya.

      Hapus
  2. Balasan
    1. Alhamdulillah kak, Lampung punya banyak keunggulan yang dianugerahkan Allah.

      Hapus
  3. Yes, saya setuju. Kita harus berkontribusi utk memajukan daerah kita sendiri, hal sekecil apapun yg kita lakukan, pasti berarti kok.

    Semangat terus ya ngeblognya ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bener banget kak, sebuah langkah kecil yang konsisten akan menghasilkan sesuatu yang besar. Terima kasih atas kunjungannya.

      InsyaAllah terus semangat ngeblog

      Hapus
  4. Mudah mudahan kita bisa makin berkontribusi untuk Lampung. Tidak hanya di bidang pariwisata dan literasi tapi juga bidang lain seperti industri dan bisnis

    BalasHapus

 
Top